Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja (Dinperinaker) Kota Pekalongan kembali membuka pelatihan berbasis kompetensi (PBK) Tahap II gratis, bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT).
Plt Wali Kota Pekalongan, Salahudin usai membuka pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) setempat, Rabu 9 Oktober 2024 menyampaikan, tujuannya memberikan keterampilan bagi masyarakat, terutama generasi muda yang belum bekerja.
Pada tahap kedua, pelatihan meliputi empat bidang keterampilan, yaitu tata boga, servis AC, tata kecantikan, dan barista. Sebanyak 64 peserta telah terpilih melalui proses seleksi tertulis dan wawancara.
Selain keterampilan teknis, peserta juga dibekali dengan soft skill, seperti sikap disiplin, tanggung jawab, dan integritas, yang dinilai sangat penting untuk sukses di dunia kerja maupun usaha.
Ditambahkan Kepala Dinperinaker setempat, Betty Dahfiani Dahlan menyampaikan, pelatihan berlangsung selama 33 hari, serta pihaknya bekerja sama dengan Forum Koordinasi Jejaring Pelatihan Pemagangan Industri untuk soft skill, sementara instruktur BLK memberikan pembekalan keterampilan teknis sesuai dengan bidang masing-masing. (Adam)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4405 |
![]() |
: | 1691 |
![]() |
: | 1 |