Pemerintah resmi menetapkan biaya perjalanan ibadah haji 2025 , sebesar 89,4 juta rupiah . Jumlah ini , mengalami penurunan hingga 4 juta rupiah , jika dibandingkan dengan biaya haji 2024 , yang mencapai 93,4 juta rupiah . Sedangkan jumlah yang harus dibayarkan calon jemaah haji , sebesar 55,4 juta rupiah .
Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah , Kemenag Kota Pekalongan , Antono mengungkapkan , salah satu faktor penurunan biaya haji tahun ini , adalah keberhasilan negosiasi Pemerintah Indonesia , dengan Pemerintah Arab Saudi .
Negosiasi tersebut , menghasilkan efisiensi pada beberapa layanan , seperti akomodasi , transportasi , dan konsumsi , selama pelaksanaan ibadah haji .
Menurut Antono , hal ini menjadi kabar gembira bagi calon jemaah haji , yang telah menunggu giliran keberangkatan tahun ini .
Antono menambahkan , pemerintah juga telah menetapkan kuota haji 2025 , sebanyak 221 ribu calon jemaah , di 34 provinsi . Untuk Kota Pekalongan , kuota haji yang ditetapkan mencakup 383 jemaah reguler , 1 jemaah lansia , serta 115 orang sebagai cadangan ., (Ozy - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4407 |
![]() |
: | 1876 |
![]() |
: | 1 |