Memperingati 10 tahun bertambahnya usia kelompok Suporter Persip Pekalongan, Kalong mania akan dimeriahkan degna pertandingan antara Persip melawan tim ISL yang akan digela pada 11 Maret 2016 mendatang di Stadion Kota Batik.
Chief Executive Officer Persip Pekalongan, Budi Setiawan kepada Radio Kota Batik mengatakan, dalam pertandingan ini Persip akan di perkuat sejumlah pemain lamanya seperti Ellie Aiboy, Galih Tri Handoko atau Londo dan Rizki. Sedangkan tim ISL All Star akan diperkuat n oleh Egi Melgiansyah dan Eka Ramdhani.
Budi Setiawan menambahkan, pertandingan ini diharapkan bisa menyegarkan suasana kembali setelah vakum akibat pembekuan PSSI serta diharapkan juga bisa menghibur pecinta sepak bola di Pekalongan.
(Khanief – Dirhamsyah)