Komisi Pemilihan Umum atau K-P-U Kabupaten Batang, kini tengah mengusulkan alokasi anggaran untuk pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah Pilkada setempat, mencapai sekitar 25 Miliar rupiah.
Ketua KPU setempat Adi mengatakan, alokasi anggaran yang telah disiapkan oleh Pemkab Batang sebesar 25 miliar rupiah, yang saat ini masih dalam tahap penyusunan draft naskah perjanjian hibah anggaran pilkada.
Adi Pranoto kepada Radio Kota Batik menjelaskan, untuk tahap pencairan anggaran dilaksanakan, setelah adanya putusan resmi dari KPU RI, pada bulan April mendatang.
Adi Pranoto menambahkan, penyusunan draft naskah perjanjian hibah anggaran juga membahas mengenai tahapan pencairan anggaran, apakah akan dilakukan dalam satu tahap atau tidak. Sebab, pihaknya berharap agar pencairan bisa dilakukan dalam satu tahap, untuk meminimalisir terjaidnya gangguan administratif pencairan anggaran. (Tri – Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4429 |
![]() |
: | 7420 |
![]() |
: | 1 |