Dinas Perdangan Koperasi Usaha Kecil Menengah Kota Pekalongan menyiapkan anggaran sebesar 750 juta rupiah dari APBD untuk pemeliharaan dan perbaikan seluruh pasar .
Kepada Radio Kota Batik Kepala Dindagkop UKM setempat Zaenul Hakim mengatakan anggaran tersebut diprioritaskan di 11 pasar karena ada sarana dan prasarananya yang mengalami kerusakan seperti atap bocor atau perbaikan saluran air .
Sementara itu Kepala Bidang Pasar Edi Harsoyo menjelaskan beberapa pasar yang telah diperbaiki sarprasnya di 2017 diantaranya Pasar Darurat padagang Pasar Anyar yang mengalami kerusakan pada toilet serta atapnya.
Selain itu anggaran tersebut untuk perbaikan sejumlah tangga dan bak air di Pasar Banjarsari juga telah selesai diperbaiki menyusul rencana perbaikan sararan di pasar Banyurip .
Edi mengungkapkan apabila ada kerusakan di pasar maka pihaknya akan melakukan survey penghitungan anggaran yang diperlukan dan akan segera ditindaklanjuti dengan upaya perbaikan .(Kharisma - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4403 |
![]() |
: | 1766 |
![]() |
: | 1 |