Meski suhu udara di Pantura Pekalongan cukup panas namun Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau B-M-K-G Tegal menyatakan kondisi tersebut masih terbilang normal.
Kepada Radio Kota Batik Prakirawan BMKG Tegal Laylia Isnaini mengatakan saat ini Pantura Pekalongan masih berada pada musim transisi dimana kondisi cuaca tidak menentu.
Menurut Layila jika hasil pantauan dari satelit menunjukan bahwa pertumbuhan awan minim sehingga tidak ada filter untuk sinar matahari sehingga suhu terasa panas.
Laylia Isnaini menjelaskan suhu udara saat ini masih tercatat normal yaitu 33 derajat Celsius.(Regina - Dirhamsyah)