Jajaran Polres Pekalongan Kota terus mewaspadai masuknya narkoba jenis baru ke wilayah hukumnya salah satunya Flakka yang saat tengah ramai dibahas.
Kapolres Ajunn Komisaris Besar Polisi Enrico Silalahi menjelaskan, Flakka merupakan narkoba yang bisa menyebabkan orang lupa ingatan dan melakukan perbuatan tak terkontrol serta dikhawatirkan akan menyebabkan kerusakan otak.
Enrico menjelaskan, narkoba jenis flakka sudah ada di negara sekitar Indonesia, seperti Australia dan tidak menutup kemungkinan masuk ke Indonesia lewat makanan dan minuman, karena kemajuan informasi, teknologi dan transportasi saat ini.
Enrico mengungkapkan, penyebaran narkoba jenis flaka harus dicegah karena sangat berbahaya bagi kesehatan bahkan lebih berbahaya daripada tembakau gorilla.
Untuk itu pihaknya menghimbau, agar masyarakat waspada dan segera melapor ke pihak berwajib bila mendengar ada penyebaran narkoba jenis flaka tersebut supaya bisa segera ditindak. (Kharisma - DIrhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4399 |
![]() |
: | 2004 |
![]() |
: | 1 |