Sejumlah kapal yang telah sandar di Tempat Pelelangan Ikan atau TPI Kota Pekalongan sejak sebelum lebaran kini sudah mulai melakukan proses lelang hasil tangkapan mereka.
Disampaikan oleh Kepala Tempat Pelelangan Ikan TPI Kota Pekalongan Sugiyo mengatakan, sebanyak 13 kapal yang masuk ke TPI sebelum lebaran dan tidak bisa langsung melakukan pembongkaran.
Karena terkendala waktu, bakul ikan yang sudah mulai libur, serta distribusi ikan yang terkendala angkutan niaga yang juga sudah berhenti beroperasi baru bisa melakukan lelang setelah lebaran usai.
Kepada Radio Kota Batik Sugiyo mengungkapkan, proses lelang kembali mulai dilaksanakan pada 30 Juni dengan nilai produksi mencapai 37,270 ton dengan raman sekitar 670 juta.
Sugiyo menambahkan, pada tanggal 1 Juli 2017 lalu nilai produksi sebear 43,325 ton dengan raman mencaapi 849 juta rupiah. Sementara pada tanggal 2 Juli 2017 lelang kembali diliburkan untuk menghormati adat tradisi kearifan lokal kegiatan syawalan. (Tri Handayani - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4418 |
![]() |
: | 3376 |
![]() |
: | 1 |