Sejumlah pedagang Pasar Kraton yang kini mulai berjualan di pasar darurat di Jalan Perintis Kemerdekaan berharap pembangunan Pasar Kraton bisa selesai tepat waktu.
Kepada Radio Kota Batik salah seorang pedagang Herawati mengungkapkan, kondisi pasar darurat dirasa tidak seramai pasar lama.
Selain karena para pedagang harus menyesuaikan di tempat yang baru, posisi pasar darurat juga dinilai kurang strategis karena terlalu masuk ke dalam sehingga tidak terlihat dan yang mampir jarang.
Herawati mengatakan, fasilitas dipasar darurat pun seadanya sehingga ia meminta agar pembangunan bisa cepat selesai agar pedagang cepat kembali berjualan di Pasar Kraton.
Sebelumnya, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM setempat Zaenul Hakim menjelaskan proses revitalisasi Pasar Kraton akan dilakukan dua tahap.
Menurut Zaenul Hakim pembangunan dilakukan pada tahun anggaran 2017 dan dilanjutkan tahun 2018. Sedangkan pedagang akan tetap menempati pasar darurat selama perbaikan Pasar Kraton dilakukan. (Kharisma – Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4416 |
![]() |
: | 2606 |
![]() |
: | 1 |