Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke 72, membuat warga di sepanjang Jalan Pesona Raya, Bina Griya, Pringrejo, Pekalongan Barat, berisiatif dengan menghiasi wilayahnya dengan foto sejumlah pahlawan nasional.
Beberapa foto pahlawan yang dipajang dengan ukuran sekitar 30x40 sentimeter, diantaranya adalah foto mantan presiden Soekarno, Mohammad Hatta, Jendral Soedirman, Cut Nyak Dieng dan sejumlah pahlawan nasionallainnya.
Sedangkan di pintumasukJalanPesona Raya, terpajang foto Jendral Hoegeng ImanSantosa seorang polisi dari Kota Pekalongan yang dikenal sebagai polisi yang jujur.
Panitia Agustusan setempat, Subadi kepada Radio Kota Batik mengatakan foto-foto pahlawan tersebut sudah dipasang sejak 1 Agustus 2017 lalu.
Menurut Subadi, pemasangan foto dimaksudkan supaya masyarakat tidak lupa akan jasa dari pahlawannya yang telah membuat bangsa kita terlepas dari belunggu penjajahan.
Subadi mengatakan selain foto pahlawan nasional beberapa rumah warga juga ditempeli fotoTUPAREV atauTujuhPahlawanRevolusi dengan ukuran 100x130 sentimeter.
Foto TUPAREV merupakan pahlawan-pahlawan korban peristiwa G30S PKI diantaranya Jendral Ahmad Yani, S. Parman, MT Haryono dan Panjaitan dan lainya.
Subadi menambahkan foto para pahlawan tersebut, nantinya baru akan dilepas pada akhir Agustus mendatang bertepatan dengan instruksi selesainya pemasangan bendera merah putih. (Kharisma - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4416 |
![]() |
: | 3241 |
![]() |
: | 1 |