Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Pekalongan mengklaim para siswa di Kota Batik lebih suka mengerjakan Ujian Nasional Berbasis Komputer atau UNBK jika dibanding UN manual.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga setempat, Agus Marhaendayana mengatakan, dengan UNBK tersebut maka siswa merasa nyaman karena satu hari siswa mengerjakan satu mata pelajar lebih simpel hanya tinggal klik saja tidak perlu repot menghapus jika ada kesalahan.
Selain itu Agus menjelaskan, UNBK ini membuat siswa lebih focus dalam mengerjakan soal-soalnya Ujian Nasional dan juga terbukti dapat menghemat waktu.
Agus Maendayana menambahkan, UNBK tahun ini dapat diikuti para siswa dengan lancar karena ada kerjasama dinas pendidikan dengan sejumlah pihak untuk persiapannya.
(Regina - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4487 |
![]() |
: | 3665 |
![]() |
: | 1 |