Badan Pengkajian Penerapan Tehnologi atau BPPT, akan memberikan bantuan pada Pemkot Pekalongan yaitu sebuah pintu klep otomatis yang dinilai bisa efektif untuk mengurangi genangan rob.
Kepada Radio Kota Batik, Kabid Sumber Daya Air pada DPU PR Slamet Miftakhudin menjelaskan, pintu klep otomatis tersebut baru ada di satu titik yakni di Jalan WR. Supratman.
Cara kerja pintu klep tersebut adalah menutup secara otomatis ketika air sungai naik, sehingga rob tidak masuk ke pemukiman.
Menurut Miftah, dari pintu klep otomatis di Jl WR Supratman yang terpasang sejak awal tahun sudah mengurangi rob di Jalan Merak maupun Kutilang.
Meskipun bekerja efektif, namun pintu klep ini dikhawatirkan akan mengalm kendala dalam membuka tutup pintu klep karena saat ini terlihat terhambat oleh tumpukan sampah.
Miftah menambahkan, pengoperasian pintu klep tersebut juga akan dievaluasi. Selain itu BPPT akan kembali akan membantu Pemkot untuk pintu klep serupa yang akan di pasang di titik lainnya. (Kharisma - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4429 |
![]() |
: | 331 |
![]() |
: | 1 |