Lambaga Penyiaran di wilayah Jawa Tengah harus siap menerima dicabut izinnya apabila kedapatan menayangkan iklan atau acara yang dinilai tak berimbang karena dinilai berpihak pada salah satu pasangan calon pada Pilgub Jawa Tengah 2018.
Kepada Radio Kota Batik Ketua Komisi Penyiaran Daerah Jawa Tengah Budi Setyo Purnomo menjelaskan KPID akan menegur setiap lembaga TV dan Radio yang tidak berimbang menginformasikan paslon. Kemudian pihaknya juga tidak segan-segan mengusulkan pencabutan izin apabila teguran tersebut tidak diindahkan oleh lembaga penyiaran.
Budi Setyo menambahkan untuk mengantisipasi adanya pelanggaran jelang Pilgub 2018 pihaknya gencar melakukan pendekatan secara persuasif kepada lembaga penyiaran seperti melakukan sosialisasi dan jumpa pers, mengenai batasan lembaga penyiaran dalam Pilgub Jateng 2018.
(Kharisma - Dirhamsyah)