Dinas Lingkungan Hidup menghimbau masyarakat Kota Pekalongan untuk peduli terhadap sampah dan mengelolanya dari tingkat terbawah yaitu tingkat rumah tangga.
Kabid Kebersihan dan Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup setempat Subiyakto mengatakan pihaknya berharap masyarakat bisa mengelola sampah dengan cara Reduce-Reuse-Recycle atau pengurangan timbulan pemanfaatan kembali dan pendaur ulangan sampah.
Atau minimal dengan pemilahan sampah kertas plastik dan sampah organik yang dilaksanakan di tingkat rumah tangga Sehingga saat diangkut oleh kendaraan pengangkut sampah sampah tidak tercampur lagi.
Kepada Radio Kota Batik Subiyakto mengungkapkan sampah bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja Namun juga tanggungjawab bersama yaitu para pengusaha rumah tangga dan masyarakat umum yang memproduksi sampah . (Amy Priyono W - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4470 |
![]() |
: | 5222 |
![]() |
: | 1 |