Komisi Penyiaran Indonesia Daerah atau KPID Jawa Tengah berancana akan menggelar penghargaan “Anugerah Penyiaran tahun 2016” pada bulan Mei mendatang.
Kepada Radio Kota Batik, Komisioner Bidang Isi Siaran KPID Jawa Tengah, Mulyo Hadi Purnomo mengatakan, acara ini merupakan penganugerahan yang keempat kalinya digelar untuk lembaga penyiaran baik untuk Radio maupun Televisi.
Mulyo Hadi menjelaskan, rencananya kegiatan ini akan digelar pada tanggal 27 Mei. Penghargaan nantinya akan diberikan kepada lembaga penyiaran publik local yang terbaik sesuai dengan kategorinya.
Mulyo Hadi Purnomo berharap, seluruh lembaga penyiaran public local baik radio dan televisi dapat mengirimkan karyanya yang sebelumnya sudah disiarkan secara langsung.
(Regina - Dirhamsyah)