Tiga gapura hias dari Kota Pekalongan akan maju dalam lomba gapura hias atau seketeng pada tingkat nasional setelah dalam lomba tingkat Kota berhasil meraih juara.
Ketiga gapura hias tersebut Gapura Djend Soed Team Kelurahan Sapura Kebulen Gapura Pemuda Kergon Gang 9 RT 05 dan Gapura PPG Gang 15 Kelurahan Noyontaansari.
Kepada Radio Kota Batik Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda setempat Sriyana mengatakan tiga gapura tersebut berhak didaftarkan mengikuti lomba yang sama tingkat nasiona dimana pendaftarannya dilakukan pada Minggu 19 Agustus dengan sistem online.
Sriyana menambahkan gapura yang akan maju dalam lomba tingkat nasional diperbolehkan menambah pernak pernik lain sebagai pendukung.
Sriyana mengaku optimis gapura dari Kota Pekalongan dapat meraih yang terbaik meskipun pihaknya tidak dapat melihat peserta lomba dari kabupaten/kota lain.(Regina - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4417 |
![]() |
: | 4681 |
![]() |
: | 1 |