Harga Ikan laut hasil tangkapan nelayan yang di lelang di Tempat Pelelangan Ikan atau TPI Kota Pekalongan cenderung stabil meski sejak awal tahun cenderung mengalami fluktuasi harga.
Kepala Tempat Pelelangan Ikan TPI setempat kepada Radio Kota Batik Kasim Sumadi menjelaskan pasokan ikan cukup banyak seperti ikan laying, ikan Lemuru dan ikan Tongkol .
Menurut Kasim harga ikan tongkol saat ini 18 ribu per kilo, ikan layang 12 ribu perkilo sedangkan harga ikan lemuru yang paling banyak dilelang mencapai 8 ribu rupiah perkilonya.
Kasim Sumadi menambahkan stabilnya harga ini karena pasokan ikan dari para nelayan saat ini cukup banyak sehingga membuat ikan dipasaran cukup stabil. (Tri Handayani - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4396 |
![]() |
: | 2429 |
![]() |
: | 1 |