Delegasi Pemkot Pekalongan saat ini tengah mengikuti kegiatan Rapat Kerja Nasional Jaringan Kota Pusaka Indonesia atau Rakernas JKPI ke-5 tahun 2016, yang digelar di Blang Padang, Banda Aceh.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Dinas Perhubungan Pariwisata dan Kebudayaan setempat, Doyo Budi Wibowo mengatakan, Rakernas Jaringan Kota Pusaka ini akan berlangsung selama 3 hari.
Sementara agenda selain rapat kerja juga ada kegiatan pameran seni budaya dari anggota jaringan kota pusaka, mulai tanggal 8 Mei hingga 12 Mei mendatang.
Menurut Doyo Budi, Kota Pekalongan melalui Disperindagkop dan UMKM serta Dekranasda membuka stand, yang memamerkan koleksi batik khas Kota Pekalongan. Bahkan selain itu, ada 5 orang perwakilan lainya yang akan menampilkan tarian bakipat.
Doyo Budi Wibowo menambahkan, secara keseluruhan pameran seni budaya diikuti oleh sebanyak 40 stand dari 56 Kota/Kabupaten anggota di Indonesia.
Doyo Budi menjelaskan, jaringan kota pusaka ini merupakan Kota/Kabupaten yang memiliki pusaka alam atau pusaka tak benda, termasuk Kota Pekalongan yang memiliki batik sebagai warisan budaya tak benda. (Tri Handayani-Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4396 |
![]() |
: | 2405 |
![]() |
: | 1 |