Pemkot Pekalongan tahun ini akan melakukan rekontruksi dua perempatan di Kota Pekalongan, yaitu perempatan Jalan Hayam Wuruk dan Perempatan Jalan Alun-Alun, dengan mengunakan beton.
Pembetonan pada dua titik di Jalan Hayam Wuruk, yaitu di sebelah Barat perempatan Pesindon dengan Jalan Sulawesii, serta di sebelah Barat perempatan Jalan Hayam Wuruk dengan Jalan Hasanudin.
Kepada Radio Kota Batik, Kepala Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum setempat, Bambang Sugiharto menjelaskan, pengecoran di Jalan Hayam Wuruk direncanakan akan dilakukan usai Lebaran mendatang. Sedangkan ruas jalan lainnya, hanya akan diperbaiki dengan lapis ulang aspal.
Menurut Bambang, dilakukannya pengecoran usai lebaran, karena untuk melakukan pengecoran harus ada pengerukan aspal jalan yang cukup dalam, sehingga perlu menggunakan alat khusus dari Bina Marga Provinsi Jawa Tengah. (Kharisma – Dirhhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4396 |
![]() |
: | 2942 |
![]() |
: | 1 |