Dalam rangka mengajak dan meningkatkan partisipasi masyarakat, Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Batang menggelar Lomba Maskot dan Jingle Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Batang Tahun 2017.
Kepada Radio Kota Batik, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Batang Adi Pranoto mengatakan, Lomba ini digelar untuk umum sejak tanggal 15 April dan ditutup 15 Mei 2016.
Adi Pranoto menjelaskan, untuk saat ini tahapan lomba masih seleksi administrasi dan dokumen lomba oleh tim juri independent, baik dari Dewan Kesenian Daerah, Dinas Kebudayaan dan Pemerhati pemilu di Kabupaten Batang.
Menurut Adi Pranoto, penilaian keseluruhan akan dilakukan pada 18 Mei dan pada 19 Mei untuk 6 nominator untuk masing-masing kategori diundang untuk menyampaikan paparan terkait dengan produk maskot dan jingle y ang dibuat.
Adi Pranoto menambahkan, jika seluruh tahapan sudah selesai maka pengumuman pemenang akan dilakukan pada tanggal 23 Mei mendatang. (Tri Handayani - Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4411 |
![]() |
: | 5523 |
![]() |
: | 1 |