Meski hujan ringan masih terjadi di sekitar perairan laut jawa, namun kondisi perairan di nyatakan masih aman untuk pelayaran, sehingga nelayan masih bisa melaut dengan tenang.
Kepada Radio Kota Batik, Amir Hamidun, Petugas Tata Usaha pada Syahbandar Pekalongan, menyampaikan laporan dari BMKG Stasiun Meteorologi Maritim Semarang, bahwa seperti hari-hari sebelumnya, gelombang masih berada batas rendah, yaitu tinggi maksimum hanya 0.25 meter.
Selain itu, rata rata kecepatan angin di seluruh wilayah perairan antara 1 hingga 15 knot, sehingga untuk penyeberangan dan kegiatan melaut, bisa dilakukan karena semua aktivitas dinilai aman.
Amir menambahkan, untuk itu pihak syah Bandar di Semarang hingga Pekalongan, belum mengibarkan bendera hitam tanda larangan melaut, karena kondisi memang masih normal untuk pelayaran. (Kharisma – Dirhamsyah)
![]() |
: | 1 |
![]() |
: | 4396 |
![]() |
: | 3037 |
![]() |
: | 1 |