Untuk meningkatkan jumlah kunjungan terutama bagi masyarakat umum dan karyawan, sejumlah upaya digelar oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kota Pekalongan.
Kasie Akuisisi Pengolahan dan Pelayanan Pustaka Dinarpus setempat Junaenah kepada Radio Kota Batik mengakui selama ini jumlah kunjungan memang didominasi oleh para pelajar.
Sehingga untuk bisa menarik masyarakat umum pihaknya melakukan upaya dengan menggelar kegiatan Pelatihan Ketrampilan secara gratis dengan memanfaatkan buku atau mempraktekan secara langsung.
Untuk bulan Maret mendatang akan digelar 4 kali kegiatan Sulam Pita yang digelar setiap hari Sabtu mulai jam 9 hingga 11 siang.
Junaenah menambahkan setiap kelas ditargetkan bisa diikuti oleh sebanyak 30 hingga 40 an peserta dengan mendatangkan narasumber yang berkompeten dibidang masing-masing. (Tri Handayani - Regina)